Cepat hafal bukanlah prestasi. Lambat menghafal bukanlah kelemahan. Karena menghafal Al Quran bukan tentang pintar atau tidaknya, tetapi Istiqomah dalam menghafalnya, karena prestasi sesungguhnya adalah Istiqomah.
Alhamdulillah, segala puji bagi Allah yang telah melimpahkan rahmatnya kepada ananda kami yang telah mengikuti tasmik pada hari ini, serta shalawat & salam semoga selalu tercurahkan kepada Baginda nabi besar Muhammad SAW.
Selamat kepada ananda kami Shifwa Qanita yang telah menyelesaikan tasmik Al-Qur'an I Juz (Juz 30) dengan baik & lancar di depan kedua orangtua, guru penguji, dewan guru SD IT IMM dan seluruh teman-teman seperjuangan kelas IV Abdurrahman Bin Auf & Fathimah Binti Muhammad. Semoga ananda Shifwa menjadi anak sholihah & setiap ayat yang telah di bacakan tadi menjadi butiran pahala yang akan mengalir untuk kedua orangtuanya. Aamiin🤲🏻. Barakallah 🥰
Tasmi' Al- Qur'an 1 Juz (Juz 30) Ananda Sifwa Qanita Kelas IV Abdurrahman Bin Auf & Fathimah Binti Muhammad
0
Posting Komentar